Kepala Desa Ciburuy Pimmpin Langsung Pawai Obor


PORTALCISARUA | Cigombong.  Senin (10/08) Ribuan masyarakat desa ciburuy kecamatan Cigombong titik kumpul di kampung muara RW 04 Desa ciburuy mengikuti pawai obor dalam rangka  memperingati 1 Muharam 1440. Acara ini dapat pengawal yang ketat oleh aparat keamanan yaitu pihak kepolisian di bantu oleh Limas setempat.

Kegiatan pawai obor ini melintasi kampung kampung yang di desa ciburuy dan di pimpin langsung  oleh kepala desa Ciburuy H. Iwan Sofwan zaqqi. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang setiap malam 1 Muharam dilaksanakan pawai obor dalam rangka memperingati Tahun baru Islam.

Selanjutnya Iwan selaku kepala desa ciburuy mengatakan kegiatan ini di laksanakan bertujuan untuk mempererat tali sirahtulrahmi masyarakat dan saling mengenal antar sesama kampung. Iwan juga mengatakan untuk tahun depan akan mengadakan yang lebih besar lagi dari tahun sekarang.

Ketua panitia pelaksana pawai obor Rahmat menyampaikan bahwa kegiatan ini terselenggara atas partisipasi masyarakat dan di dukung oleh pemerintahan desa. Rahmat juga menyampaikan peserta yang mengikuti acara ini diperkirakan 2500 orang, terdiri dari Majlis Taklim dan masyarakat. Acara ini bertujuan untuk membangkitkan kembali nilai nilai keislaman serta membangun kebersamaan antar sesama manusia.

Rahmat juga menyampaikan dengan diadakan kegiatan pawai obor ini merupakan momentum untuk meningkatkan dan memahami ajaran Islam secara utuh. Paparnya

Ditempat yang sama Suminar selaku tokoh masyarakat RW 08 Desa Ciburuy menyambut baik dan mengapresiasi kepada kepala desa   Ciburuy dapat menyatukan masyarakatnya melalui kegiatan pawai obor ini. Suminar juga berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan  ukhuwah Islamiah antar sesama muslim. Dan berharap untuk kedepannya acara ini bisa di ikuti seluruh masyarakat Ciburuy. (buchori)

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

Lebih baru Lebih lama